SYA'BAN adalah bulan yang sangat mulia dan disebut bulan Rasulullah saw. Beliau selalu berpuasa pada bulan ini hingga datang bulan Ramadhan. Beliau bersabda, "Sya'ban adalah bulanku. Sesiapa berpuasa satu hari pada bulanku ini, surga adalah miliknya." Diriwayatkan dari Imam Shadiq as bahwa ketika bulan Sya'ban tiba, Imam Ali Zainul Abidin as mengumpulkan para sahabat beliau seraya berkata kepada mereka, "Wahai sahabat-sahabatku, tahukah kalian bulan apa ini? Ini adalah bulan Sya'ban. Rasulullah saw selalu bersabda, 'Sya'ban adalah bulanku.' Maka, berpuasalah pada bulan ini demi kecintaankalian kepada beliau dan untuk bertaqarrub kepada Tuhan kalian . Demi Allah yang jiwa Ali bin Husain berada di genggaman tangan-Nya, aku pernah mendengar ayahku, Husain bin Ali as berkata, 'Aku pernah mendengardari Amirul Mukminin as bahwa sesiapa berpuasa pada bulan Sya'ban demi kecintaannya kepada Rasulullah dan untuk bertaqarrub kepada Allah, niscaya Ia akan mencintanya, mendekatkannya kepada kemuliaannya pada hari kiamat, dan menganugerahkan surga kepadanya."
Amalan-amalan umum (pada bulan ini) adalah sebagai berikut.
1. Membaca (zikir berikut) sebanyak tujuh puluh kali dalam setiap hari.
أَسْتَغْفِرُ اللهَ وَ أَسْأَلُهُ التَّوْبَةَ
Astaghfirullaha wa as-aluhut-taubah
2. Membaca (zikir berikut) sebanyak tujuh puluh kali dalam setiap hari.
أَسْتَغْفِرُ اللهَ الَّذِيْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ هُوَ الرَّحْمَنُ الرَّحِيْمُ الْحَيُّ الْقَيُّوْمُ وَ أَتُوْبُ إِلَيْهِ
Astaghfirullahalladzî lâ ilâha illa huwarrahmânurrahîm al-hayyul-qayyûmu wa atuubu ilaihi Menurut sebagian hadis, al-hayyul qayyûm dibaca sebelum ar-rahmânur rahîm. Jika dibaca dengan kedua cara tersebut, justru lebih baik.Dari sebagian hadis dapat dipahami bahwa doa dan zikir terbaik di bulan ini adalah istighfar, dan sesiapa membaca istighfar sebanyak tujuh puluh kali dalam setiap harinya, pahalanya sama dengan membaca istighfar sebanyak tujuh puluh ribu kali di bulan-bulan lain.
3. Bersedekah meskipun dengan setengah biji kurma sehingga Allah akan mengharamkan badan kita dari api jahanam. Diriwayatkan bahwa Imam Shadiq as pernah ditanya tentang keutamaan berpuasa di bulan Rajab. Beliau berkata, "Mengapakalian lupa dengan puasa di bulan Sya'ban?" Perawi berkata, "Wahai putra Rasulullah, apakah pahala orang yang berpuasa satu hari di bulan Sya'ban?" "Demi Allah, surga adalah pahalanya," tegas beliau. Ia bertanya kembali, "Wahai Putra Rasulullah, apakah amalan terbaik di bulan ini?" Beliau berkata, "Bersedekah dan istighfar. Sesiapa bersedekah di bulan Sya'ban, Allah Swt akan memelihara sedekah tersebut sebagaimana salah seorangdari kalian memelihara anak untanya sehingga pada hari kiamat sedekah tersebut sampai di tangan pemiliknya seperti Gunung Uhud besarnya."
4. Membaca bacaan (berikut ini) sebanyak seribu kali di sepanjang bulan karena ia memiliki pahala yang tak terhingga. Di antaranya, ibadah seribu tahun akan ditulis di catatan amalnya.
لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَلاَ نَعْبُدُ إِلاَّ إِيَّاهُ مُخْلِصِيْنَ لَهُ الدِّيْنَ وَلَوْ كَرِهَ الْمُشْرِكُوْنَ
Laa ilaaha illallahu wa laa na'budu illa iyyahu mukhlishiina lahuddiinaa wa law karihal musyrikuuna (Tiada Tuhan selain Allah dan kami tidak menyembah kecuali Ia dengan memurnikan agama hanya bagi-Nya meskipun kaum musyrikin menentang [kami])
5. Mendirikan dua rakaat shalat di setiap hari Kamis. Pada setiap raka'at, setelah membaca surah al-Fâtihah, bacalah surah at-Tauhîd sebanyak seratus kali. Setelah membaca salam, bacalah shalawat sebanyak seratus kali.
6. Banyak membaca shalawat.
7. Membaca shalawat yang diriwayatkan dari Imam Zainul Abidin as.
Kirimkan teman lain ingin ikut membaca juga. Terimakasih
1 komentar:
Beberapa Artikel tentang Mengubah Takdir di Bulan Sya'ban bisa dibaca dan dinikmati karena perlu dilaksanakan:
1.Mengubah Takdir di Malam Nisfu Sya'ban
2.Kemuliaan dan Keutamaan Malam Nisfu Sya'ban
3.Tatacara Membaca Yasin dan Doa Malam Nisfu Sya'ban
4.Makna dan Keutamaan Bulan Sya’ban
5.Membaca Yasin Tiga Kali Setelah Maghrib di Malam Nisfu Sya'ban
6.Doa Malam Nishfu Sya'ban dari Sayyid Muhammad bin Alwy al-Maliky
7.Hukum Shalat Nisfu Syaban
8.Demi Menutupi Kebohongan Khilafah, Karya Syeikh Wahbah Zuhaily Pun Dipotong HTI
Posting Komentar