Hapusnya Kebaikan

Kumpulan Tausiyah Abi 

''Kebaikan yang kita lakukan setiap hari tetapi kalau diri dan hati kita masih terbenam kedengkian dan hasud, maka terkikislah kebaikan tersebut sampai habis, sebagaimana api yang memakan kayu bakar''...naudzu billahi min dzalik....

 

''YA ALLAH ENGKAULAH SEGALANYA TEMPAT HAMBAMU MEMINTA DARI SEGALA KESULITAN''

 

Ada sebuah do'a yang senantiasa dibaca disetiap kamis sore ba'da ashar sampai jum'at ba'da ashar yang oleh baginda nabi saw dianjurkan kepada para sahabatnya ,bahwa barang siapa yang memiliki hutang belum terbayarkan maka bacaalah''Allohumma Ya Ghoniyyu Ya Hamidu Ya Mubdiu Ya Mu'idu Ya Rohimu Ya Wadudu Agnina Bihalika ...An Haromika Wabitho 'athika Amma' Shiyatika Wabifadlika 'Amman Siwaka''Diulang 3x

 

Ketika kita meminta kepada yang Maha Kuasa karena suatu problema yang kita hadapi lalu Allah,mengabulkannya karena Allah ingin kamu bahagia,namun ketika di tunda permintaan itu karena Allah ingin kamu bersabar dari cobaan itu,...dan apabila permintaan tidak di kabul kan itu karena Allah tau kita mampu mengatasi masalah.

 

0 komentar:

Posting Komentar